Sunday, 29 November 2015

Alam Bercerita

Hari ini langit tampak sangat cerah. Awan putih bergerumbul di langit biru yang cerah. Terik matahari menyengat kulit dengan sangat panasnya. Hembusan angin sepoi-sepoi terasa sedikit membuat badan ini segar. Dibawah rimbun pohon-pohon rindang aku bersama beberapa teman kembali beraktifitas menimba ilmu disalah satu kampus di Pekanbaru ini.

Tak ada yang istimewa memang, sekilah biasa saja. Namun jika kita menilik beberapa pekan yang lalu, kampus dan beberapa intansi lain di provinsi Riau dan sekitarnya ini sempat lumpuh. Tak lain karena kabut asap. Miris memang jika kita mengingatnya.

Namun hari ini setelah semua itu berlalu, kini giliran berbagai media menyiarkan kabar tentang banjir. Kabut asap hilang seketika diterpa hujan deras beberapa hari. Semuanya berlalu begitu saja, namun timbul persoalan baru, yakni banjir dibeberapa daerah. Kabar tentang asap, si pembakar hutan dan korban asap hilang seketika bak ditelan bumi. Entah semua itu hilang pemberitaannya saja, atau apa aku tak tahu pasti.